Ponpes Al-Muttaqien Terima Bantuan SCR dari PT BSP, Bupati Siak Letakkan Batu Pertama Pembangunan Ruang Kelas


Bungaraya | turianews.com
- Bupati Siak Alfedri bersama PT. Bumi Siak Pusako (BSP) memulai tiga pembangunan ruang kelas baru untuk mendukung proses belajar mengajar di Ponpes Al-Muttaqien, Kecamatan Bungaraya, Rabu (18/09/2024).

Pimpinan Ponpes Al- Muttaqien yang diwakili oleh Ketua MUI Bungaraya sekaligus pengurus KH Mohamad Winto mengatakan peningkatan jumlah santri di Bungaraya sangat tinggi sehingga ruangan yang ada tidak sanggup mendukung aktivitas belajar mengajar santri.

"Alhamdulillah, Kami sangat berterimakasih kepada pak Bupati Siak dan PT. Bumi Siak Pusako yang telah memberikan bantuan SCR ke Ponpes kami, kami melihat ini bukti nyata kepedulian Bupati Siak Alfedri beserta jajaran terhadap pendidikan terutama ke Ponpes," kata Winto.

Pembangunan tiga kelas baru Ponpes Al-Muttaqien ini diawali dengan peletakan batu pertama sebagai bentuk dimulainya pembangunan yang insyaallah dirampungkan 2025 mendatang.

"Semoga kedepan ruangan ini bisa menunjang aktivitas santri-santri kami agar tidak perlu belajar lagi diluar ruangan dan semoga ponpes kami bisa lebih berkembang lagi dimasa yang akan datang," sebutnya.

Sementara itu, Bupati Siak Alfedri mengucapkan terimakasih dan rasa syukurnya atas bantuan scr dari PT. Bumi Siak Pusako.

"Pertama atas nama Pemkab Siak kami mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada PT. Bumi Siak Pusako yang terus bekerjasama dengan Pemkab Siak dalam memajukan pendidikan agama di Siak," kata Alfedri.

Ia juga menyampaikan harapannya semoga dengan dibangunnya tiga kelas baru di Ponpes Al Muttaqien ini menjadi spirit baru bagi santri-santri kita belajar agama agar terciptanya generasi emas 2045 dan terlahir ulama besar dari Siak.

Hadir pula Kepala Bumi Siak Pusako Iskandar, Camat Bungaraya Wasito, Kapolsek Bungaraya, Anggota DPRD Kabupaten Siak, Para guru Ponpes. (**)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Medco Energi Bangkanai Buka Puasa Bersama Wartawan Online

Ketua TP PKK dan Ketua DWP Siak Kunjungi Desa Muktiwari, Pelajari Lokus Galeri Pelangi

Hison Tetap Dipertahankan Jadi Ketua IWO Barito Utara

Undangan Ulang Tahun Ke-IV Perkumpulan Keluarga Besar Marga Mendrofa

Periode Ke-I 2021-2023, Daftar Pengurus dan Anggota Perkumpulan Keluarga Besar Marga Mendrofa Siak

Bujang Kampung di Minas, Pemkab Siak Prioritaskan Kemudahan Layanan dan Tampung Aspirasi Masyarakat

Wakil Bupati Siak Minta Pengurus MUI Terpilih Jaga Kerukunan Umat di Tualang

Formulir Pendaftaran Anggota Baru Perkumpulan Keluarga Besar Marga Mendrofa

Diskominfo Siak Perkuat Peran PPID sebagai Garda Terdepan dalam Menyajikan Informasi Akurat

Formulir Pengunduran Diri dari Perkumpulan Keluarga Besar Marga Mendrofa